Ini Buktinya Selain M. Salah, Karius Juga Terkena Kekerasan Ramos, Akankah Dapat Hukuman UEFA?


UEFA memastikan tidak akan mengambil tindakan apa pun terhadap Sergio Ramos. pernyataan itu dibuat menyusul beredarnya video yang memperlihatkan Ramos sengaja menyikut Loris Karius dalam pertandingan final Liga Champions.

Ramos bertarung memperebutkan bola melawan Virgil Van Dijk. Kedua pemain tidak bisa mendapatkan bola yang kemudian memang bisa diamankan oleh para pemain Liverpool lainnya.

Van Dijk terlihat mendorong Ramos dalam pergelutan itu. Mengetahui akan berbenturan dengan Karius, Ramos nampak mengayunkan sikunya tepat ke wajah Karius.


UEFA memastikan bahwa mereka tidak akan mengambil tindakan apa pun terhadap Ramos. (uefa/hsw)

Tak Ada Investigasi UEFA

Dalam pernyataannya, UEFA menyatakan tidak akan melakukan investigasi apa pun terkait insiden sikutan itu. UEFA menilai investigasi terkait pelanggaran serius tidak bisa diimplementasikan dalam insiden tersebut.

Artinya, tindakan Ramos tidak dianggap sebagai pelanggaran berat. Artinya, tidak akan ada penyelidikan terkait tindakan Ramos dan yang pasti tidak akan ada hukuman bagi sang bek.

Selain itu, asalan lain UEFA menutup pintu penyelidikan bagi Ramos adalah karena tidak ada komplain dan laporan dari pihak lain. Dengan kata lain, Karius dan juga Liverpool tidak mengajukan keberatan atas tindakan Ramos dan juga tidak melaporkannya ke UEFA.
Source

Comments

Popular posts from this blog

Subhanallah! Allah Mengirim Pasukan Misterius Berjubah Putih Di Gaza, Diduga Malaikat

Mitos Ujung Pelangi Ada Bidadari Mandi atau Tong Emas? Beginilah Kenampakan Sebenarnya

Misteri Legenda Mak Lampir, Yang Disembunyikan Dan Tidak Diketahui